Manfaat Daun Sirsak Untuk Kolestrol Yang Perlu Anda Ketahui

Kolestrol merupakan salah satu unsur dalam tubuh yang jika kadarnya berlebihan dapat menimbulkan berbagai masalah penyakit. Kolestrol tinggi ini, muncul akibat dari diri kita yang kurang memperhatikan apa yang kita makan. Jangan anggap remeh jika kolestrol Anda tinggi, karena bisa membahayakan organ-organ lain. Lantas bagaimana menurunkan kolesterol? Anda bisa memanfaatkan daun sirsak sebagai obat herbal. Selain bermanfaat untuk kolestrol, daun sirsak ini juga bisa digunakan untuk pengobatan atau pencegahan terhadap penyakit-penyakit lainnya. Apa saja? Silakan disimak!



Manfaat Daun Sirsak Untuk Kolestrol dan Penyakit Lain

Obat herbal sejak dulu memang sering kali menjadi pilihan pengobatan alternatif. Salah satu obat herbal yang dipercaya bisa mengobati kolestrol dan penyakit lain yakni daun sirsak. Daun ini punya banyak manfaat untuk beberapa penyakit. Penyakit apa saja yang bisa diobati oleh daun sirsak ini? Barikut uraiannya:

1. Kolestrol

Manfaat daun sirsak untuk kolestrol ini bagus. Daun ini bisa mencegah dan menurunkan kadar kolesterol yang tinggi. Telah Anda ketahui bahwa kolestrol tinggi dapat menyebabkan penyakit lain yang serius, contohnya penyumbatan pembuluh darah ke Jantung, yang akan menyebabkan serangan Jantung.  Cara memanfaatkannya yakni, Anda cukup merebus 10 lembar daun sirsak dengan 3 gelas air. Rebus hingga sisa 11/2 gelas. Minum rutin setiap hari.


2. Dapat Mencegah Kanker

Manfaat daun sirsak selanjutnya adalah dapat digunakan untuk mencegah penyakit kanker, mulai dari kanker paru hingga kanker payudara. Kandungan anti proliferatif dan sitotoksik yang ada di dalam ekstrak daun sirsak dapat membantu untuk mengobati kanker dan meringankan efek samping dari hasil kemoterapi. Penderita dapat mengonsumsi daun sirsak ini dengan menjadikannya teh atau bisa juga mengonsumsi suplemen daun sirsak.


3. Sebagai Obat Diabetes Alami

Diabetes juga merupakan salah satu penyakit yang berbahaya. Penyakit ini merupakan penyakit akibat ginjal tidak bisa menghasilkan insulin secara normal. Kandungan nutrisi yang ada di dalam daun sirsak ini lah yang bermanfaat untuk menormalkan kadar insulin yang dapat menstabilkan kadar gula darah. 

Mengandung anti oksidan seperti saponin, bioflavonois, dan polifenol ini lah yang membuat daun sirsak bisa membantu menormalkan kadar gula dalam darah. Penderita dapat merebus daun sirsak dan mencampur nya dengan madu.

Demikian ulasan tentang manfaat daun sirsak untuk kolestrol dan penyakit lainnya. Sudah seharusnya kita memanfaatkan obat alami sebagai obat mujarab dalam penyembuhan penyakit kita. Semoga bermanfaat dan bisa menjadi referensi anda hari ini. Terima kasih telah membaca artikel ini.